Friday, August 14, 2015

Agar Kulit Tetap Terawat Saat Liburan

Liburan panjang atau long weekend kini sudah di depan mata. Alangkah sayangnya jika momen tersebut tidak digunakan untuk berlibur ke suatu tempat bersama teman atau sendirian. Tak ada salahnya bukan jika meluangkan beberapa hari untuk menyegarkan diri dari kepenatan pekerjaan kantor atau kemacetan lalu lintas. Ada banyak destinasi wisata di dalam dan luar negeri yang menawarkan beragam keunikan serta kekhasannya masing-masing. Namun, sebagai wanita atau perempuan yang sangat memikirkan tentang kesehatan dan perawatan kulit akan sangat penting untuk tetap merawat kulit cantik Anda selama liburan. Membawa banyak perlengkapan perawatan kulit akan menambah beban dan mempersempit ruang untuk barang lainnya. Untuk itu, bawalah perlengkapan perawatan kulit secukupnya. Berikut perlengkapan perawatan kulit dan tips-tips merawat kulit agar terus terjaga saat liburan Anda:

Tips Agar Kulit Terawat Saat Liburan

Tips Tips Agar Kulit Terawat Saat Liburan

Inilah 3 Cara Merawat Kulit Saat Liburan

Bawa cream dan gunakan secara teratur
Sesaat tiba di destinasi wisata, langsung gunakanlah cream lotion untuk melindungi kulit dari teriknya sinar matahari yang dapat merusak kulit Anda. Bawalah cream yang mengandung bahan anti-oksidan untuk melindungi kulit Anda dari radikal bebas dan menjaga kelembaban kulit cantik Anda.
Rajinlah melakukan cuci muka
Saat liburan, wajah Anda akan terpapar debu, polusi dan sinar matahari secara terus menerus. Kulit yang sudah terkena hal tersebut jika tidak segera dibersihkan akan membuat kulit tampak kusam. Sebaiknya ketika ada kesempatan saat belum kembali ke rumah tinggal, bersihkan wajah Anda agar tidak mengendapkan kotoran-kotoran tersebut. Membersihkan wajah secara teratur akan juga membantu Anda untuk menghilangkan minyak berlebih di wajah.

Tips Tips Agar Kulit Terawat Saat Traveling

Gunakan Tabir Surya
Selain akan melindungi kulit Anda dari paparan sinar matahari, menggunakan sun block atau tabir surya juga akan melindungi kulit Anda dari cuaca apapun. Kulit bersifat sensitif, untuk itu selalu lindungi kulit Anda setiap saat agar dapat terus tampil cantik saat liburan.

Selain tips-tips diatas, Anda juga bisa merawat kulit dengan rajin meminum air mineral untuk memenuhi kebutuhan cairan pada tubuh dan kulit. Saat-saat liburan memang adalah waktu yang sangat menyenangkan, tapi jangan sampai lupa untuk merawat kulit agar Anda tetap terlihat cantik. Semoga tips-tips di atas dapat membantu Anda untuk merawat kulit cantik dengan perawatan kulit dengan perlengkapan skin care berbahan alami dan natural. Semoga dengan informasi tips perawatan kulit saat liburan anda tetap memiliki kulit yang bersih dan mulus. Selamat berliburan!

Thursday, August 13, 2015

Berbagai Penyebab Kaki Bengkak Pada Ibu Hamil yang Lazim Ditemukan

Menjadi seorang ibu hamil memang membutuhkan banyak pengorbanan. Seringkali terjadi perubahan fisiologis yang tidak menyenangkan saat seorang wanita mengandung. Salah satu yang sering terjadi misalnya adalah pembengkakan pada anggota tubuh tertentu. Salah satu bagian tubuh yang paling sering tertimpa bengkak adalah kaki. Tentu saja mungkin pula terjadi pembengkakan pada bagian tubuh yang lain misalnya tangan. Hal semacam itu dalam bahasa yang lebih ilmiah disebut sebagai preeklampsia. Ada beberapa penyebab kaki bengkak pada ibu hamil yang patut anda ketahui.

Penyebab Kaki Bengkak Pada Ibu Hamil

Kaki Bengkak Pada Ibu Hamil

Penyebab umum kaki bengkak pada ibu hamil

Penyebab umum kaki bengkak pada ibu hamil ada beberapa macam. Salah satunya adalah peningkatan tekanan darah pada ibu hamil. Tentu saja penyebab tingginya tekanan darah tersebut bisa dipicu oleh beragam hal. Yang penting adalah mengetahui apakah benar terjadi peningkatan tekanan darah sebelum anda mendapatkan kondisi tidak menyenangkan kaki bengkak. Anda bisa memeriksakan hal tersebut pada awal kehamilan pada awal anda memasuki masa kehamilan untuk mengantisipasi anda mendapatkan kondisi buruk yang satu ini.
Memang kondisi semacam ini biasanya terjadi pada masa awal kehamilan meskipun tentu saja tidak menutup kemungkinan pula bahwa anda mendapatkannya justru pada masa pertengahan kehamilan. Hal tersebut dipengaruhi pula oleh berbagai faktor. Yang jelas, penyebab kaki bengkak pada ibu hamil ketika berkaitan dengan kenaikan tekanan darah bisa diatasi dengan menggunakan cara modern dengan obat-obatan dari dokter ahli kandungan ataupun dengan mengonsumsi sayuran yang memang berpotensi menurunkan tekanan darah.

Selanjutnya, penyebab kaki bengkak pada ibu yang sedang mengandung adalah meningkatnya kadar protein dalam tubuh. Protein memang selalu dibutuhkan oleh tubuh setiap orang bukan hanya oleh ibu hamil. Akan tetapi dalam kadarnya yang terlalu tinggi, pembengkakan anggota tubuh akan terjadi dan itu jelas merupakan masa yang harus anda hindari. Sangat penting untuk melakukan pengecekan kadar protein dalam tubuh anda sejak awal masa kehamilan. Ketika dua penyebab ini terjadi secara bersamaan, maka hal itu akan membawa akibat yang tidak menyenangkan pada janin yang anda kandung. Salah satu akibat yang sering timbul adalah bayi anda kemudian akan lahir prematur atau lahir dalam kondisi yang tidak sehat.

Yang manapun penyebab kaki bengkak pada ibu hamil yang anda alami, jelas menghindarinya lebih mudah daripada mengobati. Selain itu, ongkosnya juga tentu lebih murah. Maka dari itu, demi kenyamanan anda sendiri, anda bisa melakukan antisipasi sejak awal dengan melakukan pemeriksaan atas tekanan darah dan kadar protein. Dengan demikian, ketika anda menemukan kondisi keduanya yang tidak sehat, anda bisa melakukan antisipasi dengan mengkonsumsi menu tertentu saja.

Tuesday, August 11, 2015

Tips Membuat Pipi Kurus Jadi Tembem dan Berisi Bagi Wanita

Memiliki pipi yang berisi seringkali menjadi keinginan sebagian kaum wanita. Banyak wanita yang merasa lebih percaya diri dengan pipi yang berisi meskipun tentu saja ada juga wanita yang berpikiran sebaliknya. Khusus untuk wanita yang menginginkan pipi mereka berisi, ada tips-tips tertentu yang bisa diambil. Tips membuat pipi kurus jadi tembem dan berisi sebenarnya tidaklah terlalu sulit. Anda bisa langsung mempraktekkannya tanpa harus ribet berpikir tentang persiapan yang harus anda lakukan. Beberapa cara tersebut bisa anda temukan di bawah ini dan bisa anda praktekkan secara langsung.

Tips Membuat Pipi Tirus Jadi Tembem dan Berisi Bagi Wanita

Tips Membuat Pipi Tirus Jadi Tembem

inilah Tips Membuat Pipi Kurus Jadi Tembem

1. Senam wajah

Senam wajah merupakan cara membuat pipi tirus jadi tembem dan berisi yang paling manjur. Akan tetapi langkah ini juga merupakan langkah yang paling sulit dibanding yang lainnya. Senam wajah tidak bisa dilakukan sembarangan sebab ada beberapa bagian tertentu yang harus dijadikan fokus pemijatan secara kontinyu. Maka dari itu, terkadang cara yang satu ini tak bisa dilakukan sendiri melainkan harus dilakukan dengan bantuan pihak yang sudah ahli melakukannya. Tentu saja anda juga bisa melakukannya sendiri asalkan anda memang tahu caranya. Itu bisa menghemat biaya yang harus anda keluarkan.
2. Menjauhi diet ekstrim

Langkah yang selanjutnya yang juga bisa anda ambil adalah menjauhi diet yang sifatnya ekstrim. Diet yang ekstrim memang memberikan hasil yang memuaskan akan tetapi diet tentu saja bertujuan untuk menguruskan alih-alih membuat anda menjadi gemuk. Maka salah satu tips membuat pipi kurus jadi tembem dan berisi yang bisa anda laksanakan adalah menjauhinya. Sementara itu, jika jenis diet yang anda ambil lebih difokuskan pada aspek kebugaran, maka diet semacam itu boleh-boleh saja anda ambil karena tidak diarahkan pada proses pengurusan tubuh anda. Maka untuk itu anda juga harus tahu ragam tipe diet yang mungkin dan tidak mungkin anda ambil sesuai dengan spesifikasinya.

3. Mengurangi konsumsi kalsium

Konsumsi kalsium akan memberikan efek pengurusan alih-alih penggemukan. Mengetahui beberapa jenis menu yang bisa menambah kalsium harus dilakukan supaya anda bisa menghindari konsumsi menu tersebut. Hal ini merupakan sesuatu yang gampang karena tak semua makanan yang anda sukai mengandung kalsium tentunya. Lagipula sifat langkah membuat pipi kurus jadi tembem dan berisi yang satu ini lebih pada mengurangi asupan bukannya mencegah asupan secara total. Setiap tubuh kita tetap membutuhkan asupan kalsium dalam kadar tertentu. Anda hanya perlu menguranginya dari kemungkinan konsumsi yang berlebihan.

4. Menambah konsumsi gula dan garam

Sebaliknya dari mengurangi asupan kalsium, maka anda harus menambah asupan gula dan garam pada tubuh sebagai bagian dari tips membuat pipi kurus jadi tembem dan berisi. Baik yodium ataupun zat gula memang memberikan kemungkinan tubuh anda menjadi lebih gemuk dan berisi. Jelas hal tersebut juga akan berpengaruh pada kondisi pipi anda sebab tak mungkin tubuh anda gemuk sementara pipi anda kurus. Maka dari itu, anda bisa memperhatikan menu makanan sehari-hari anda supaya sesuai dengan keinginan anda.

Seperti itulah pembahasan mengenai cara membuat pipi yang tembem. Semoga dengan tips diatas sahabat blog dokter dapat memiliki pipi chuby atau tembem.

Membuat Anak Tetap Nyaman Dalam Perjalanan

Perjalanan adalah saat seseorang berpindah dari suatu tempat ke tempat lainnya. Perjalanan bisa dilakukan sendiri atau bersama-sama keluarga, teman, dan orang lain.
Membuat Anak Tetap Nyaman dan Menyenangkan Dalam Perjalanan - Perjalanan adalah saat seseorang berpindah dari suatu tempat ke tempat lainnya. Perjalanan bisa dilakukan sendiri atau bersama-sama keluarga, teman, dan orang lain. Perjalanan bisa dilakukan dengan jalan darat, lau, udara. Alat transportasi saat ini telah banyak menampilkan fasilitas yang baik sehingga bagi bayi dan anak tak ada kendala untuk melakukan perjalanan bersama orangtua mereka.

Agar perjalanan anak terasa nyaman dan menyenangkan, maka orang tua perlu menyiapkan hal-hal berikut ini:
  • Gunakan kendaraan yang nyaman dan sesuai dengan kesukaan si anak. Misalnya lebih memilih kereta api daripada bus karena anak suka naik kereta api.
  • Bekali anak dengan kebutuhannya, misalnya dengan membawa susud an makanan kegemaran anak. Jika perlu bawalah mainan anak agar anak tidak bosan saat perjalanan berlangsung dalam waktu yang cukup lama.
  • Kenakan baju yang longgar dan tidak panas di siang hari atau kenakan baju tertutup pda perjalanan dengan pesawat terbang dan malam hari yang dingin.
  • Bawalah kotak P3K atau persiapan obat tertentu yang mungkin diperlukan selama dalam perjalanan, misalnya minyak telon, minyak kayu putih, dan vitamin.
  • Ajaklah anak berbincang selama perjalanan agar tidak bosan dan tetap ceria.

Sunday, August 9, 2015

Mengenal 4 Jenis Gangguan Perilaku Pada Anak

Perilaku merupakan hal yang dilakukan oleh seseorang setelah melalui proses berpikir untuk beberapa lama. Perilaku pada manusia meliputi perilaku keseharian, perilaku saat berkomunikasi dengan orang lain, perilaku dalam usaha dan pekerjaan, serta perilaku terhadap Sang Maha Pencipta. Anak-anak memiliki perilaku yang tak jauh berbeda dengan orang tua mereka
Mengenal 4 Jenis Gangguan Perilaku Pada Anak - Perilaku merupakan hal yang dilakukan oleh seseorang setelah melalui proses berpikir untuk beberapa lama. Perilaku pada manusia meliputi perilaku keseharian, perilaku saat berkomunikasi dengan orang lain, perilaku dalam usaha dan pekerjaan, serta perilaku terhadap Sang Maha Pencipta. Anak-anak memiliki perilaku yang tak jauh berbeda dengan orang tua mereka. Anak adalah peniru ulung yang tentu saja mencontoh dari segala hal yang dilihatnya, termasuk perilaku orangtua. Jika orangtua berperilaku baik maka baik pulalah perilaku anak. Sedangkan, jika orangtua berperilaku buruk maka akan buruk pulalah perilaku anak.

Gangguan Perilaku Pada Anak
Ketidakwajran perilaku yang terjadi pada anak-anak memiliki banyak sebab. Pda kasus gangguan perilaku ringan, bisa jadi hal tersebut karena faktor pembiasaan dan asuhan yang mungkin kurang mengena. Bagaimanapun, orangtua tetap perlu mewaspadai gangguan perilaku yang mungkin tumbuh pda diri si anak dan membantu mereka agar bisa memperbaiki diri demi penerimaan lingkungan dan kesuksesan di masa mendatang. Berikut ini beberapa jenis gangguan yang kerap muncul pada:

Marah Yang Tidak Terkendali
Kemarahan anak itu wajar, namun jika marahnya seringkali tidak terkendali dan membanting semua mainannya maka sebaiknya orangtua perlu mengajak anak ke tempat yang sepi, memeluk dengan sayang, atau membiarkan sampai marahnya reda. Untuk anak yang lebih besar bisa diberikan nasihat betapa tak pantas dan menakutkan apabila ia marah tak terkendali seperti itu.

Anak Tak Suka Berbagi
Anak-anak yang tak suka berbagi biasanya perlu diberikan contoh oleh orangtua bahea berbagi itu membahagiakan. Mengajak anak ke panti asuhan, membagi sedekah di jalanan, dan memberi oleh-oleh kepada tetangga saat pulang dari bepergian akan membuka mata si anak bahwa orangtuanya juga berbagi kepada orang lain dan bisa berbahagia karenanya.

Suka Mengisap Jempol, Empeng, Menggigit Kuku Sepanjang Waktu
Anak-anak yang suka mengisap jempol, menggigit kuku, dan mengulum empeng sepanjang waktu biasanya memiliki ke khawatiran terhadap kedekatan dengan raong lain. Orangtua perlu meluangkan waktu untuk bermain dan berbincang dengan si anak sehingga mereka merasa aman dan diterima. Perilaku mengisap jempol dan semacamnya akan hilang saat anak telah merasa menemukan kepercayaan dirinya dan tidak ada kekhawatiran akan kasih sayang orangtua.

Suka Merusak, Mengganggu, dan Membantah
Jika anak suka merusak, mengganggu teman-temannya, dan berkecendrungan merusak, maka orangtua perlu meluangkan waktu mamahami mengapa ia bertindak demikian. Jika karena si anak kurang merasa diperhatikan maka limpahkan perhatian dan katakan bahwa Anda sayang padanya tanpa dia harus berperilaku merusak semacam itu. Jangan segan memegang tangannya dan membawanya ketempat lain jika si anak sudah melakukan kerusakan atau mengganggu teman di depan Anda.

Demikian beberapa gangguan perilaku yang sering muncul pada anak. Kesabaran dan kasih sayang yang tulus dari orangtua akan menjadi obat yang ampuh dalam mengatasi berbagai gangguan yang di derita si Anak.

Thursday, August 6, 2015

Perawatan Rambut Bayi dan Anak

Rambut merupakan suatu organ yang berbentuk seperti benang yang tumbuh di kepala manusia dan sekujur tubuh mamalia. Rambut muncul dari epidermis dan asalnya berasal dari folikel rambut.
Perawatan Rambut Bayi dan Anak - Rambut merupakan suatu organ yang berbentuk seperti benang yang tumbuh di kepala manusia dan sekujur tubuh mamalia. Rambut muncul dari epidermis dan asalnya berasal dari folikel rambut. bagian ujung paling bawah rambut adalah akar rambut yang terhubung dengan saluran minyak rambut. Jika tidak ada minyak rambut maka rambut akan kering dan mudah rontok. Ini tidak bagus bagi bayi karena rambut adalah anggota tubuh yang membuat bayi Anda sangat tampan dan cantik.

Oleh karena rambut merupakan mahkota, maka rambut bayi harus di jaga agar tetap berkilau. Berikut ini tips merawat rambut bayi agar tetap sehat berkilau.
  • Cucuilah rambut bayi secara teratur setiap hari.
  • Pada bayi yang masih berusia kurang dari 3 bulan, maka kenakan sampo dengan bantuan waslap, lalu usap lagi dengan waslap yang dibasahi dengan air hangat.
  • Saat keramas, gunakan sampo bayi yang tidak pedih di mata.
  • Berikan gosokan yang lembut pada rambut bayi, selain membuat bayi merasa nyaman gosokan juga membuat peredaran darah di kepala bayi menjadi lancar.
  • Berikan hari tonic pada rambut bayi yang tebal agar tidak kusut saat disisir.
  • Ketika rambut anak tumbuh kurang makasimal, maka bisa digunakan hair tonic bayi ataupun minyak cemceman dari bahan minyak kelapa murni, daun nilam, dan sesekali diolesi lidah buaya sebelum keramas.

Berbagai Macam Jenis Penyakit Kulit Berbahaya

Berbagai macam jenis penyakit kulit - Bagi kebanyakan orang memiliki kulit yang sehat merupakan dambaan setiap orang. Banyak penyakit kulit yang sering kita jumpai dan kita rasakan,tetapi dengan adanya penyakit kulit tersebut tentunya ada sebab dan akibatnya. Biasanya yang pernah merasakan sakit kulit entah terkena alergi atau terkena racun pada tumbuhan atau hewan seperti ulat atau terkena virus dan lain sebagainya. Ada banyak penawar atau obat yang dapat kita jumpai apabila kita atau keluarga kita terkena penyakit kulit tersebut. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi wawasan seputar dunia medis khususnya mengenal berbagai macam dan jenis penyakit kulit yang sering kita temui dan kita rasakan.

 Berbagai Macam Jenis Penyakit Kulit Berbahaya 

Berbagai Macam Jenis Penyakit Kulit Berbahaya

Penyakit kulit yang mana banyak orang yang meremehkan akan adanya penyakit tersebut, sebenarnya penyakit kulit tidak boleh kita remehkan karena banyak orang yang terkena penyakit kulit yang berujung kepada kematian. Tentunya kita menghindari dan selalu waspada akan sebuah penyakit tersebut. Berbagai macam jenis penyakit kulit yang sangat mengganggu kita bahkan dengan adanya penyakit tersebut banyak orang yang kurang percaya diri akan keadaannya. Dengan begitu kita harus senantiasa menjaga dan merawat kulit kita.
Penyakit kulit yang ingin saya bahas di bawah ini termasuk penyakit yang sering kita jumpai ataupun kita pernah merasakan, yaitu :

Inilah 5 Macam Jenis Penyakit Kulit Berbahaya

1. Penyakit kulit eksim

Merupakan penyakit kulit yang sangat membuat kita merasa geli dan jijik di karenakan penyakit kulit tersebut sangat gatal dan bersisik merah, memar, dan timbul gelembung-gelembung kecil yang dalamnya airbahkan kadang mengeluarkan nanah di dalamnya dan di sekitarnya. Dan penyakit kulit eksim memiliki 2 jenis penyakit yaitu eksim basah dan eksim kering.

2. Penyakit bisul

Penyakit tersebut sering kita jumpai di masyarakat indonesia. Yang mana penyakit bisul merupakan benjolan yang terdapat pada kulit, dan tampak merah dan di dalamnya terkandung nanah. Dan bisul tersebut dapat tumbuh dimana saja.

3. Penyakit campak

Penyakit tersebut merupakan penyakit yang menular dan biasanya di sebabkan oleh virus. Dan yang terkena campak di dominasi dari anak anak. Gejala awal dari penyakit tersebut ialah kurangnya nafsu makan, demam, timbul bintik bintik merah dan gatal.

4. Penyakit kudis

Dan penyakit tersebut di sebabkan oleh virus atau parasit yang sangat gatal. Dan biasanya penyakit kudis tersebut timbul di tempat tempat yang kumuh dan kotor. Biasanya kudis timbul pada bagian bagian lipatan seperti sela sela jari, dengkul, siku, alat kelamin dsb.

5. Penyakit kurap

Merupakan salah satu jamur yang timbul pada kulit, dan biasanya gejala yang paling jelas ialah timbulnya lingkaran lingkaran yang di dalamnya timbul bercak dan tekstur dari kulit akan mengeras. Dan biasanya penyakit tersebut timbul di dengkul, leher dan kepala.


Semoga dengan adanya informasi Berbagai macam jenis penyakit kulit tersebut dapat bermanfaat Bagi sahabat blog dokter agar bisa mengetahui jenis penyakit yang dialami dan mengambil langkah yang baik untuk kesehatan kulit anda.

Wednesday, August 5, 2015

Cara Cepat Mengobati Alergi Dengan Obat Herbal Secara Tradisonal

Penyakit alergi yang selama ini selalu kambuh dan secara tiba tiba tidak sembuh sembuh memang membuat si penderita menjadi jengkel, malu karena memiliki penyakit alergi, ingin sembuh. Sekarang banyak upaya untuk mengatasi masalah alergi secara alami. Mungkin sekarang masih banyak masyarakat yang memanfaatkan obat obatan untuk mengatasi masalah alergi, sehingga masalah alergi banyak yang cepat teratasi oleh obat obatan tersebut, namun obat obatan tersebut hanya bisa mengatasi masalah tersebut dengan cara yang sementara.

Dibawah ini kami akan membahas tentang upaya atau cara alami untuk mengatasi masalah alergi yang sampai sekarang masih ada pada tubuh anda. Masalah alergi memang agak susah untuk dihilangkan, karena bisa saja dari keturunan anda, atau hal lain. Silahkan baca dan simak artikel serta cara cara mengatasi masalah alergi secara alami dibawah ini, semoga bermanfaat dan anda dapat mencobanya dirumah.

Berikut Cara Mengatasi Masalah Alergi Secara Alami

Mengobati Alergi Dengan Mengatur Pola Makan Sehat
Pola makan setiap hari perlu dipikirkan, contoh seperti makanan yang membuat anda alergi harap dihindari, mungkin rasanya cukup enak dan anda ingin mencobanya. Tetapi alergi akan kembali pada tubuh anda. Anda dapat menghindari dengan memakan makanan sehat lainnya. Baca juga  Cara Mengobati Kolesterol Dengan Bahan Alami SecaraTradisonal.

Masker memang perlu, karena banyak virus alergi yang dapat anda hirup. Anda bisa menggunakan masker saat dimanapun anda berada, mungkin saat anda berkendara, saat anda melakukan aktifitas lain, dan lain sebagainya.

Mengobati Alergi Dengan Memperhatikan Udara 

Udara bisa menjadi salah satu pemicu alergi, jadi udara dalam rumah memang harus diperhatikan, seperti udara malam pada rumah, udara AC, udara pada siang hari, dan lain lain. Jadi anda bisa memperhatikan udara pada rumah anda, agar tidak timbul alergi pada anda.

Inilah yang dapat kami sampaikan tentang cara mengatasi masalah alergi anda dengan alami dan sederhana. Memperhatikan aktifitas dan kesehatan memang perlu untuk tubuh kita. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda, khususnya bagi anda penderita alergi, agar dapat lekas sembuh. Lakukan tips diatas secara teratur untuk mendapatkan hasil yang masksimal. Demikianlah info sekilas tentang Cara Cepat Mengobati Alergi Dengan Obat Herbal Secara Tradisonal,  Semoga Informasi Cara Cepat Mengobati Alergi Dengan Obat Herbal Secara Tradisonal ini dapat bermanfaat….Silakan mencoba !!! 


Monday, August 3, 2015

Ciri Ciri Gejala Penyakit Kolera

Gejala penyakit kolera - merupakan salah satu penyakit yang di sebabkan dengan adanya infeksi dan berdampak pada diare yang berlebihan dan dan dapat mengalami dehidrasi yang sangat hebat sehingga tubuh kekurangan cairan dan bisa berdampak pada kematian pada orang yang mengidap penyakit tersebut. Pada umumnya orang akan terkena penyakit kolera tersebut di sebabkan oleh tertelannya bakteri vibrio cholerae yang terdapat pada makan dan minuman yang sudah terkontaminasi atau sudah terkena bakteri tersebut sebanyak 5% hingga 10% dari orang yang sebelumnya sehat. Efek dari memakan makanan dan meminum minuman yang sudah terkontaminasi dengan bakteri vibrio tersebut berdampak pada saat memakan makanan tersebut dalam jangka waktu 1 hingga 5 jam berikutnya.

Ciri Ciri Gejala Penyakit Kolera

Ciri Ciri Gejala Penyakit Kolera

Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi sedikit wawasan mengenai dunia seputar medis yang sangat penting untuk kita ketahui seperti adanya ciri ciri penyakit kolera yang memberikan kontribusi manfaat terhadap orang yang mengidap penyakit tersebut. Dan penyakit tersebut menjadi momok bagi sebagian orang yang anda di dunia, yang sering mengalami penyakit kolera tersebut ialah cenderung orang orang yang ada di dalam negara yang maju dan berkembang seperti Asia selatan, Amerika latin dan afrika.
Untuk mengetahui Gejala penyakit kolera tersebut biasanya pengidap akan mengeluarkan cairan yang begitu hebat dengan BAB dan biasanya diare tersebut bisa 10 sampai 18 liter perhari orang tersebut mengeluarkan cairan pada orang dewasa yang bobotnya kurang lebih 70 kg dan pada umumnya di sertai muncul bintik-bintik putih pada leher yang volumenya sebesar beras. Tak hanya itu gejala yang muncul tetapi ada beberapa gejala yang akan muncul pada orang yang mengidap penyakit tersebut seperti :

8 Gejala Penyakit Kolera


1. Muntah muntah

2. Detak jantung dan denyut nadi akan semakin cepat

3. Membran mukosa akan kering

4. Tekanan darah menurun

5. Hilangnya elastisitas pada kulit

6. Sering mengalami kram pada otot otot

7. Sering merasakan haus yang luar biasa

8. Mudah gelisah dan sering marah marah terutama marahnya kepada anak anak

Dan penyakit tersebut kalau tidak segera di tangani maka di takutkan si penderita akan kehabisan cairan dan berdampak pada kematian.

Mereka yang mengalami Gejala infeksi penyakit kolera atau yang sudah mengidap penyakit tersebut waspadalah terhadap penyakit tersebut dengan menjalankan berbagai terapi yang dapat mencegah penyakit yang akan timbul di tubuh anda. Apabila penyakit kolera tersebut apabila tidak di sembuhkan dan pada jangka waktu lama akan terus berkembang dan pada akhirnya akan menjadi penyakit shock hingga mengalami kematian.