Showing posts with label Alergi. Show all posts
Showing posts with label Alergi. Show all posts

Sunday, December 13, 2015

Inilah Penyebab Utama Terjadinya Gatal Pada Kulit

Apa saja penyebab gatal pada kulit? Gatal adalah sensasi tidak menyenangkan pada kulit yang membuat kita ingin menggaruknya. Namun jika itu kita lakukan, justru kulit bisa menjadi iritasi. Memang menggaruk bisa membuat gatal hilang sesaat, namun selanjutnya bisa saja terjadi peradangan. Pada beberapa kasus, gatal akan hilang dengan sendirinya. Namun bisa saja masalah tersebut bersifat menetap karena kondisi medis tertentu. Jika anda ingin tahu penyebab gatal pada kulit, berikut adalah beberapa diantaranya :

Penyebab Gatal Pada Kulit

Ketahui Penyebab Gatal Pada Kulit Tubuh


Masalah dermatologis

Ini termasuk penyebab paling umum. Kulit yang kering mudah terserang gatal. Untuk terhindar dari masalah ini, tindakan preventif yang bisa anda lakukan adalah dengan menjaga kulit agar selalu lembab. Masalah dermatologis lain yang bisa menyebabkan gatal pada kulit adalah inflamasi. Ruam yang muncul pada kulit bisa berasal dari eksema. Kondisi ini lebih sering terjadi pada kulit telapak tangan dan kaki. Rasa gatal yang ditimbulkan juga biasanya agak berat dan disertai dengan rasa perih. Gatal bisa muncul karena kita bersentuhan dengan tanaman, bahan kimia, atau benda lain yang punya kandungan untuk mengiritasi kulit. Jadi selalu waspada kemanapun anda pergi agar jangan sampai bersentuhan dengan hal-hal yang bisa mengiritasi kulit.
Sinar matahari dan alergi

Sinar matahari sama sekali tidak berbahaya, namun paparan yang berlebihan pada kulit bisa membuatnya terbakar. Jika sudah begini, sebaiknya terapi segera dilakukan agar kondisi kulit bisa kembali seperti semula. Anda bisa mengoleskan krim untuk mengobati kulit terbakar atau mencoba cara alami seperti lidah buaya. Alergi juga merupakan salah satu penyebab gatal pada kulit. Tentu saja untuk mengatasi masalah ini, anda harus datang ke dokter guna mendapatkan pengobatan yang tepat karena alergi tidak mudah sembuh begitu saja.

Infeksi

Ada beragam infeksi yang bisa menyebabkan rasa gatal, misalnya saja infeksi gigitan nyamuk. Sudah bukan rahasia lagi saat digigit nyamuk, pasti seketika kulit menjadi bentol dan timbul rasa gatal. Rasa gatal tersebut diikuti dengan perilisan histamin ke area yang mengalami gigitan. Bukan hanya nyamuk saja, beberapa serangga lain juga punya zat yang bisa membuat kulit gatal-gatal. Namun biasanya, rasa gatal yang terjadi karena gigitan serangga tidak berlangsung lama sehingga tidak membutuhkan terapi medis khusus untuk menghilangkannya. Infeksi jamur juga menimbulkan sensasi yang sama. Pengobatannya adalah dengan memakai salep anti jamur.

Seperti itulah pembahasan penyebab gatal pada kulit. Semoga dengan informasi diatas anda dapat terhindar dari gatal yang sering dialami.

Sunday, September 13, 2015

Ciri Alergi Pada Anak Yang harus di Ketahui

Ada keyakinan keliru yang dianut oleh kebanyakan orang dewasa sekarang ini yaitu bahwa gejala alergi hanya bisa timbul pada orang dewasa. Hal tersebut merupakan keyakinan yang salah karena sebenarnya alergi juga bisa terjadi pada anak-anak. Ada banyak tipe alergi yang juga kemudian menyebabkan banyaknya ciri alergi yang bisa anda terngarai. Mengenali ciri alergi pada anak menjadi salah satu tugas anda sebagai orang tua karena seorang anak itu sendiri tak mungkin mengetahui dengan kapasitas otaknya yang masih sederhana bahwa dirinya mengalami alergi.

Ciri Alergi Pada Anak yang Mesti Untuk Diketahui

Ciri dan Gejala Alergi Pada Anak

Ciri-ciri alergi pada anak berbeda-beda sesuai tipe alerginya. Untuk memudahkan anda mengenalinya maka anda juga bisa menengarainya dari tingkatan keparahan ciri alergi yang timbul. Untuk memudahkan anda mengetahui gejala-gejala yang biasa timbul saat anak mengalami alergi dan sekaligus juga untuk menunjukkan pentingnya anda sesegera mungkin menindaklanjutinya, maka akan lebih mudah jika anda mempelajarinya dari ciri gejala yang paling riskan dalam alergi pada anak. Di bawah ini secara berurutan dari yang paling riskan kami menyajikannya untuk anda.

Beriktu 3 Ciri Alergi Pada Anak

Pingsan

Pingsan merupakan gejala yang sangat penting untuk segera ditanggapi ketika itu terjadi. Ini merupakan gejala alergi yang tentu saja tidak terjadi pada sembarang alergi. Gejala ini misalnya jarang terjadi pada alergi makanan ataupun debu. Akan tetapi gejala yang satu ini merupakan ciri alergi pada anak yang paling sering terjadi pada alergi terhadap sengatan serangga. Kehilangan kesadaran akan memicu kondisi yang lebih berbahaya jika ia tidak segera ditanggapi. Maka ketika anak anda mengalami gejala yang satu ini anda harus sesegera mungkin mengatasinya dengan cara sebaik-baiknya.

Sesak nafas dan muntah

Ciri gejala alergi pada anak yang cenderung lebih ringan daripada gejala pingsan adalah gejala sesak nafas dan muntah. Gejala yang satu ini merupakan gejala yang terjadi pada banyak kasus alergi pada anak secara umum. Misalnya pada kasus alergi debu dan alergi makanan. Ketika ditemukan kasus sesak nafas, maka gejala untuk menenangkannya adalah dengan mencoba mengatasi hal itu misalnya dengan melonggarkan pakaian yang dipakai. Sementara itu, ketika muncul gejala muntah, harus dijaga supaya si anak tidak tercekik muntahannya sendiri, misalnya dengan membaringkannya.

Ruam kulit dan eksim

Ciri alergi pada anak yang juga umum adalah gejala ruam kulit. Ini merupakan gejala yang paling ringan dan sangat sering terjadi pada kasus alergi makanan tertentu. Mendeteksi jenis makanan yang bisa menyebabkan hal demikian adalah tugas yang harus langsung dilakukan. Sementara itu, masalah eksim adalah jenis yang lebih akut daripada ruam kulit. Sebagaimana ruam kulit, maka jenis yang satu ini juga merupakan gejala yang biasanya disebabkan oleh alergi makanan.

Sperti itulah ciri gejala penyakit alergi pada anak yang perlu untuk ketahui. Semoga dengan informasi diatas anda dapat melambil langkah yang baik untuk anak yang sedangang mengalami alergi.

Monday, August 24, 2015

Tips Mengatasi Alergi Kulit dan Mencegahnya Muncul Di Rumah

Alergi merupakan kondisi yang jelas sangat tidak menyenangkan bagi siapapun. Ketika anda terkena alergi maka anda akan merasakan berbagai gejala yang sangat mengganggu, misalnya mual, muntah, ataupun gatal-gatal pada kulit. Alergi kulit merupakan jenis alergi yang sangat umum ditemukan dan karena pengetahuan tentang tips mengatasi alergi kulit juga menjadi salah satu yang paling dicari. Jika anda menemukan diri anda sebagai pengidap alergi kulit terhadap bahan tertentu, maka mengetahui tips untuk mengatasinya jelas penting selain tentunya harus diimbangi dengan proses menghindari bahan-bahan yang bersangkutan juga.

Tips Mencegah dan Mengatasi Kulit Alergi

Tips Mengatasi Alergi Kulit dan Mencegahnya

Cara mudah mencegah dan mengatasi alergi kulit

Sebelum anda melakukan pengobatan alergi kulit, maka akan sangat penting bagi anda untuk melakukan tindakan pencegahan terlebih dahulu. Ini merupakan bagian yang tak terpisahkan dari proses mengatasi alergi itu sendiri. Dengan kata lain, proses mengatasi itu sendiri terdiri dari dua langkah. Yang pertama adalah mencegah terjadinya hal tersebut dan yang kedua adalah mengobatinya yang sudah terlanjur terjadi. Maka anda harus menempuh keduanya demi menemukan kondisi akhir yang menyenangkan dalam kaitannya dengan alergi yang sering menimpa diri anda.
Langkah pencegahan bisa anda mulai dari lingkungan anda. Anda harus mempersiapkan lingkungan anda, misalnya rumah anda, supaya selalu berada dalam kondisi yang bersih. Kebersihan lingkungan merupakan hal yang sangat penting demi menghindari alergi. Jika anda menemukan kondisi alergi kulit terjadi, maka tips mengatasi alergi kulit yang paling manjur tentu saja segera mengecek kebersihan rumah anda. Debu yang menumpuk misalnya bisa menjadi sumber alergi kulit yang sangat tidak menyenangkan. Pada dasarnya menjaga kebersihan juga merupakan hal yang mudah dilakukan dan tanpa biaya mahal.

Setelah itu, anda juga harus memperhatikan masalah konstruksi bangunan rumah anda. Pencegahan alergi kulit mudah dilakukan dengan memberikan ventilasi yang cukup pada rumah sehingga membuat debu tak mungkin mengumpul di dalam. Ini masih ada kaitannya dengan kebersihan rumah pula. Selain itu, ventilasi juga akan membuat suasana rumah lebih segar yang akan berimbas pada kemudahan mengatasi kemungkinan munculnya bakteri tertentu yang menyebabkan alergi kulit selain debu.

Kemudian tips mengatasi alergi kulit yang paling akhir berkaitan dengan masalah konsumsi. Alergi kulit memang bisa ditimbulkan pula dari makanan. Maka anda harus mewaspadai makanan tertentu yang bisa menyebabkan demikian. Salah satu yang paling umum menyebabkan hal itu adalah sea food dan udang-udangan. Selain itu, beberapa macam daging dari hewan berkaki empat seperti kambing juga berpotensi menyebabkannya. Mengenalinya jelas merupakan tugas anda dan menghindarinya merupakan hal yang harus dilakukan. Kebanyakan hal tersebut juga dipengaruhi oleh faktor genetika atau keturunan.

Seperti itulah pembahasan mengenai kulit yang alergi. Semoga dengan tips diatas anda dapat merawat kulit agar tetap sehat dan cantik.